Makassar – Asdar Mattiro SSos MIKom, Ketua DPW Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Sulawesi Selatan, hadir dalam Sidang Paripurna Hari Jadi Sulawesi Selatan yang ke-355. Acara berlangsung di Ruang Paripurna Kantor DPRD Sulsel, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, dimulai pukul 09.00 WITA.

Dalam sidang tersebut, Asdar Mattiro berkesempatan untuk berdiskusi dengan tokoh-tokoh penting, termasuk Ketua MUI Sulsel, Prof. Dr. KH. Najamuddin; Ketua NU Sulsel, Prof. Dr. KH. Hamzah Harun; Ketua PGI Sulsel, Pendeta Andre; dan Ketua PSMTI, Hendrik. Diskusi berlangsung hangat, dengan fokus pada situasi politik menjelang Pilgub.

Asdar Mattiro dan Prof. Dr. KH. Hamzah Harun sepakat bahwa perbedaan yang ada di Sulawesi Selatan merupakan anugerah yang harus dijaga dan dikelola. “Perbedaan harus diperkecil dan kita perlu memperbesar persamaan untuk menciptakan harmoni di tengah masyarakat,” ungkap Asdar.

Acara ini tidak hanya merayakan hari jadi provinsi, tetapi juga menjadi ajang silaturahmi dan dialog antar berbagai elemen masyarakat, memperkuat persatuan dan kesatuan di Sulawesi Selatan.

Sejumlah tokoh nasional asal Sulawesi Selatan dan mantan kepala daerah menghadiri Rapat Paripurna Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Sulawesi Selatan ke-355. Tokoh-tokoh yang hadir di antaranya Wakil Presiden RI ke-10 dan 12 Jusuf Kalla (JK), Wakil Ketua DPD RI Tamsil Linrung, serta mantan Gubernur Sulsel Prof Nurdin Abdullah dan Andi Sudirman Sulaiman. Selain itu hadir juga para Forkopimda, termasuk Pangdam XIV Hasanuddin, Mayjen TNI Bobby Rinal Makmun. Juga Kepala Daerah se-Sulsel hadir, Pj, Pjs dan Bupati Wali Kota.

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *