MAKASSAR, LDIISULSEL.or.id – Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Dr Mokhamad Ngajib SIK MH, melaksanakan Safari Subuh di Masjid Roudhotul Jannah, Jalan Berua Raya, Kelurahan Berua, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar, pada Selasa (26/11/2024).
Kegiatan safari subuh Kapolrestabes Makassar didampingi Kabag Ops AKBP Darminto SSos, Kasat Binmas AKBP H Risman Sani, Kasi Humas AKP Wahiduddin, Kasi dokkes AKP Tamsil SKM, Serta Kapolsek Biringkanaya Kompol Nico Reinhold.
Dalam sambutannya, Kapolrestabes Makassar mengucapkan terima kasih kepada warga Jamaah Masjid LDII Kelurahan Berua yang telah bersama-sama memakmurkan masjid sekaligus bersilaturahmi.
“Terima kasih kepada warga Makassar, khususnya LDII, atas kontribusi aktif dalam mendukung program Kamtibmas. Dukungan ini menjadikan Makassar aman dan tenteram menjelang tahun politik 2024 tanpa gesekan antar kelompok,” ucapnya.
Ia menegaskan pentingnya menjaga sholat Subuh berjamaah, karena hal ini mendatangkan berkah bagi masyarakat luas.