Luwu — Dalam suasana penuh keakraban dan semangat sportivitas, LDII Legend DPD Kota Palopo dan LDII Legend Belopa menggelar laga persahabatan sepak bola di Lapangan Andi Laluasa, Kecamatan Kamanre, Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan, pada Minggu sore (2/11/2025). Kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi antarwarga LDII lintas generasi, khususnya para legenda sepak bola dari kedua wilayah.
Pertandingan berlangsung meriah dan seru, disaksikan oleh warga sekitar serta pengurus LDII setempat. Ketua Forsgi Kabupaten Luwu, Muhajir Mubarok, S.Kom., M.T., hadir memberikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini.
“Tujuan dari pelaksanaan kegiatan ini adalah sebagai ajang silaturahim sesama warga LDII, khususnya legenda sepak bola LDII di wilayah Palopo dan Belopa. Yang menarik, kegiatan ini diikuti oleh berbagai kalangan usia, bahkan hingga usia 50-an tahun, namun tetap bersemangat di lapangan,” ujar Muhajir Mubarok.
Ia menambahkan harapan agar kegiatan ini dapat menjadi agenda rutin. “Semoga kegiatan seperti ini bisa berjalan rutin, karena selain menyehatkan, juga mempererat tali persaudaraan antarwarga LDII di wilayah Luwu dan sekitarnya,” tambahnya.
Selain mempererat hubungan antaranggota, laga persahabatan ini juga diharapkan mampu menumbuhkan semangat berolahraga di kalangan warga LDII, baik generasi muda maupun senior. Suasana penuh tawa, keakraban, dan sportivitas mewarnai jalannya pertandingan hingga akhir, menjadikan kegiatan ini bukti nyata bahwa olahraga dapat menjadi media efektif dalam memperkuat persaudaraan dan kebersamaan.
Dengan semangat tersebut, LDII Legend Luwu berharap kegiatan serupa dapat terus digelar, tidak hanya sebagai ajang olahraga, tetapi juga sebagai wadah mempererat solidaritas dan kekompakan komunitas LDII di seluruh wilayah.
